Thursday, July 10, 2014

Blended

Abis nyoblos, temen gue ngajak nonton. Nah, nonton ini sekarang udah jadi kayak hobi baru. Entah deh. Sebenarnya enggak fanatik nonton sih. Kadang-kadang aja lihat film yang bagus di web 21cineplex atau blitzmegaplex, yang which is berpotensi bakalan beneran jadi ditonton itu hanya 30%. 

Tapi karena punya temen nonton macam Fikhri, Anti, Lala, dan beberapa yang lain anak-anak BSD-yang-ketemu-random-tapi-akhirnya-nonton, jadi nonton beneran. Kayak The Fault In Our Stars. Gue baca sih sinopsisnya di web bioskop, kayaknya enggak bagus-bagus amat, bukan genre yang gue suka dan tertarik nonton. Eh tapi di akhir film, gue malah niat nulis pendapat tentang film ini di blog.

Yang akhirnya gue simpulkan. Kalau mau tahu film itu bagus atau enggak, emang harus dengan cara ditonton. Karena film yang masih kategori karya seni ini hanya tentang rasa, bagus atau enggak itu relatif. Sinopsis atau IMDB enggak ngebantu gue yang buta rasa ini untuk akhirnya nonton. 

Gue melantur sekali, padahal bukan mau cerita ini. Prolog yang sampah, ya? Haha. Tapi mungkin minggu ini lo dapat memilih Blended sebagai film pas ditonton kalau mau tontonan ringan buat ketawa-ketawa lepas.

Tulisan mengenai Blended ini akan sangat subjektif sekali...


Ganteng amat Adam di sini :*
Semoga gue enggak salah, Blended ini mungkin film yang kembali mempertemukan Drew Barrymore dengan Adam Sandler setelah 50 First Dates. Di film ini percikan itu masih ada (hasek percikan). Gue suka keduanya ketemu lagi. Keduanya main apa adanya, sesuai peran-peran sebelumnya (Adam hampir kayak ngulang perannya di Big Daddy) meski Adam Sandler si aktor favorit gue ini agak enggak keluar lucunya di sini ya. 

Untuk spoilernya, film ini cerita tentang Jim (Adam Sandler) dan Lauren (Drew Barrymore) dalam blind date. Kencan itu enggak berhasil, tapi keduanya malah jadi sering ketemu karena di awali dengan ketukar kartu kredit sampai liburan di Afrika. 

Dari awal mereka kayak udah jodoh sih. Dari mobil yang sama, nasib yang sama-sama sudah sendiri dengan tanggungan anak, punya mutual yang akhirnya bikin masing-masing dari keluarga mereka ke Afrika. 

Banyak sinematografi keren ketika film memasuki bagian liburan di Afrika. Resornya bagus deh. Keren, pakai banget. Mau gue ke sana, haha.

Aktivitas mereka di Afrika yang bikin cerita film ini jadi bagus (dan mudah ditebak). Karena akhirnya pun happy ending. Ending-nya melibatkan anak-anak. Ketebak sih, kayak Despicable Me gitu, lucunya anak-anak meluluhkan hati orang dewasa. Dan anak bungsu selalu berperan penting untuk merubah pemikiran orang dewasa.

Tapi refleksi Jim yang telat sadar kalau Lauren adalah pengganti ibu buat anak-anaknya, kayak kehidupan nyata. Pria butuh waktu untuk komitmen, apalagi kalau sudah punya anak.

Ada kuot bagus. Saat Lauren bilang betapa repotnya ngurus anak, kalau punya anak waktu orang tua itu 100% untuk anak ditangkis sama Jim, "No, it's 99 percent of the time. That last one percent, we get to do what we want." Bahwa memang orang tua itu tetap manusia yang harus dihargai saat punya privasi dan  akan mewujudkan keinginan sebagai individu.

Di film ini juga dapat belajar jadi orang tua yang demokratis, percaya memberikan kesempatan pada anak untuk berkembang, dan orang tua menemukan apa yang dicari dalam hidup mereka.

Lo bakalan diajak ketawa terus di film ini, mulai dari kehadiran Thathoo yang udah kayak orang-orang di film India, salah sebut nama Theo-apalah itu, kelakuan anak-anaknya Jim dan Lauren (Frodo Mastubator), potongan lagu-lagu saat ngeliat Lauren dan Hillary berubah. Make over Hillary beneran bikin aktris Bella Thorne ini jadi cantik beneraaaaann...asli.

Happy watching!
Hillary!

4 comments:

  1. Gue pengen banget nonton ini, belum kesampean :p
    Abisnya Adam sama Drew itu pernah main film jadi pasangan juga dan itu bagus banget xD Gue lupa sih judulnya apa~

    ReplyDelete
  2. Yang Drew jadi pikunan tapi Adam tetap suka ya? Itu "50 First Date" Ma...

    Kalau gitu tonton yg ini dulu, keburu turun dari bioskop :D

    ReplyDelete
  3. untuk penggemar film komedi romantis, ini pilihan yg pas! :D

    ReplyDelete